Memuat…
Suasana suporter timnas Spanyol pada laga melawan Kosta Rika di Piala Dunia 2022. Foto: REUTERS/Hannah Mckay
DOHA – Ada momen unik saat Timnas Spanyol mengalahkan Kosta Rika dengan skor 7-0 Piala Dunia 2022 . Penonton yang memenuhi stadion membuat Mexican Wave di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Rabu (23/11/2022) malam.
Stadion yang terletak di Distrik Al Thumama ini didominasi warna merah khas La Furia Roja, julukan Timnas Spanyol. Kondisi tersebut dijawab dengan penampilan menawan dari tim besutan Luis Enrique.
Baca Juga: 3 Kontroversi Timnas Jerman Dukung LGBT Saat Melawan Jepang
Setengah jam pertandingan, timnas Spanyol sudah unggul 3-0. Amukan La Furia Roja dibuka dengan gol Dani Olmo di menit kesebelas, disusul sentuhan manis Marco Asensio (21) dan penalti Ferran Torres (31).
Di babak kedua, Tim Matador terus menggila. Empat gol tambahan diciptakan oleh Ferran Torres (54), Gavi (74), Carlos Soler (90), dan Alvaro Morata (90+2).
Hal itu membuat Spanyol menjadi tim tersubur di Piala Dunia 2022 sejauh ini. Selebrasi gol Timnas Spanyol semakin indah dengan daya tarik suporternya yang membuat Mexican Wave.
Gelombang Meksiko adalah gerakan tangan sekelompok besar pendukung yang mengalir dari satu tribun ke tribun lainnya secara berurutan seolah membentuk gelombang lautan. Satu persatu berdiri mengangkat tangan lalu duduk kembali.
Partai ini menempatkan Timnas Spanyol di puncak klasemen Grup E dengan raihan 3 poin sama dengan peringkat kedua Jepang setelah membungkam Jerman 2-1. Selanjutnya, Sergio Busquets dkk akan meladeni Jerman di Stadion Al Bayt, Al Khor, Minggu (27/11/2022).
(persediaan)